Keperluan Gizi Ibu Hamil. Pertembuhuna janin pada tiga bulan pertama masih lambat, sehingga kebutuhan gizi belum begitu besar. Jadi tidak perlu buru - buru menyiapkan makan untuk dua orang dalam setiap porsi makannya. Boleh disebut pada periode ini kebutuhan gizi ibu hamil masih sama dengan wanita dewasa biasa. Kekurangan nutrisi berbahaya pada janin, bisa mengalami kecacatan.
Pada trimester pertama kebutuhan zat gizi yang perlu di perhatikan antara lain :
1. Kalori
Dibutuhkan untuk perubahan tubuh, meliputi pembentukan sel - sel baru, pengaliran makanan dari pembuluh darah ibu ke pembuluh darah janin melalui plasenta, dan pembentukan enzim serta hormon yang mengatur pertumbuhan janin.
2. Protein
Untuk membangun sel - sel janin dibutuhkan protein. Protein juga diperlukan plasenta untuk membawa makanan ke janin, dan mengatur hormon. tambahan protein yang dibutuhkan setiap hari adalah 60g atau 12 g lebih banyak daripada wanita dewasa tak hamil. Keperluan Gizi Ibu Hamil.
3. Vitamin dan Mineral
- Vitamin A. Dalam jumlah optimal diperlukan untuk pertumbuhan janin.
- Vitamin B Kompleks. Vitamin B1 dan B2 serta niasin dierplukan dalam proses metabolisme tubuh.
- Vitamin C. Dosis yang dianjurkan 50mg. Berperan untuk penyerapan zat beso selama hamil untuk mencegah anemia.
- Vitamin D. Dosis yang dianjurkan 10mikrogram untuk membantu penyerapan kalsium yang penting dalam pembentukan tulang dan gigi janin.
- Vitamin E. Untuk pembentukan sel - sel darah merah atau melindungi lemak dari kerusakan.
4. Asam Folat
Dosisi yang dianjurkan untuk Kesehatan Gizi Ibu Hamil 800 mikrogram, khususnya selama 12 minggu pertama. Penting untuk pertumbuhan susunan saraf pusat dan sel darah.
5. DHA
DHA termasuk dalam golongan asam lemak tidak jenuh rantai panjang yang esensial tapi tidak dapat disintesa oleh tubuh dan harus diperboleh dari makanan
6. Zat Besi dan Seng
Volume darah akan meningkat 30 persen, jadi pasokan zat besi sangat penting untuk menghidarkan anemia.
7. Serat
Membantu kerja sistem ekskresi sehingga mudah buang air besar. Banyak terdapat buauh dan sayuran.
0 komentar:
Posting Komentar